Pada mata kuliah ini mahasiswa akan belajar mengenai kalkulus dasar yang meliputi limit dan turunan suatu fungsi. Selain itu, mahasiswa akan belajar memahami sifat dari turunan suatu fungsi, yaitu penentuan kemonotonan dan kecekungan suatu fungsi. Melalui sifat ini, titik ekstrem (beserta jenisnya) dari suatu fungsi dapat ditentukan. Mahasiswa akan diperkenalkan dengan penggunaan perangkat lunak online untuk visualisasi fungsi. Mahasiswa akan ditekankan untuk mampu menganalisa suatu grafik dengan konsep kalkulus yang telah dipelajari. Terakhir, mahasiswa akan diperkenalkan dengan antiturunan/integral suatu fungsi.